Menjelang Nataru 2022/2023 Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Naik Termasuk Ayam

 

Menjelang Nataru 2022/2023 Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Naik Termasuk Ayam

Gambar : Dokumentasi Pribadi

 

Pasar Minggu, Jakarta Selatan– Menjelang libur natal dan tahun baru 2023 sejumlah bahan kebutuhan pokok naik, mulai dari cabai, sayur-sayuran, telur, dan juga termasuk ayam. Seperti yang dijumpai pada Pasar Minggu 20/12/2022 harga ayam mengalami kenaikan hingga tujuh ribu rupiah per ekor.

Hal ini menjadi salah satu keresahan bagi masyarakat, karena menjelang nataru, pasti bahan kebutuhan pokok selalu naik. Pemicu kenaikan harga ayam ini disebabkan oleh berbagai faktor, salah satunya yaitu libur natal dan tahun baru.

“Sekarang harga ayam naik per ekor tujuh ribu rupiah, biasanya ayam hidup sekitar 19 ribu, tapi untuk sekarang naik sampai 20 ribuan lebih per erkornya. Karena menjelang nataru makanya harga kebutuhan pokok naik”. Ujar Robeha pedagang ayam.

Menurut Robeha salah satu pedagang ayam, kenaikan ini terjadi tidak hanya di pasar minggu saja, tetapi beberapa pasar pasti juga mengalami kenaikan kebutuhan pokok. Selain itu, dampak dari harga kebutuhan pokok yang naik menurutnya penjualannya masih sama seperti biasa saja.

Sementara itu, salah satu pembeli di Pasar Minggu, Kartini (52 tahun) mengatakan untuk harga ayam yang naik menjelang nataru sudah biasa. Menurutnya, hal ini merupakan hal yang wajar sebelum libur natal dan tahun baru.

“Kalo untuk harga kebutuhan pokok naik mau tahun baru gini wajar sudah ngga kaget, apalagi harga ayam sama telur pasti melonjak naiknya, makanya saya biasanya suka nyetok dulu sebelum tahun baruan biar ga beli-beli lagi nanti.” Ujar Kartini.

Untuk antisipasi kelonjakan harga kebutuhan pokok yang lain, pemerintah sudah melakukan sidak lanjutan terkait kebutuhan pokok yang naik ini.


Kelompok 

Azizah Fadhila (193516516101)

Dhea Salsabila (193516516082)

Adinda Putri Amelia (193516516056)

Oktovianus Gomes (193516516268)

Nanda Prayoga (193516516077)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Konvergensi JawaPos Group (Kelompok Cyber Journalism R.01)

Konvergensi Media Pada Kompas Gramedia

Bukan Tempat Pembuangan Sampah Sementara Biasa, Budi Daya Maggot, Pembuatan Eco Enzyme, dan Kompos Juga Ada Disini!