Penampilan Jungkook BTS Saat Opening Ceremony Piala Dunia 2022 di Qatar Menjadi Trending Topic

 


Bekasi - Penampilan salah satu member boyband asal Korea Selatan 'BTS' yaitu Jungkook pada Opening Ceremony Piala Dunia 2022 di Qatar memukau seluruh penonton di dunia. Member yang dijuluki sebagai 'Golden Maknae' di BTS tersebut juga menjadi mega-viral di setiap negara dan menjadi tren dengan jutaan mention, penayangan, dan likes di berbagai platform sosial media.

Dirinya membawakan lagu berjudul Dreamers dalam upacara pembukaan Piala Dunia 2022 bersama penyanyi Qatar yaitu Fahad Al-Kubaisi, yang dimana lagu tersebut sebagai soundtrack resmi Piala Dunia FIFA 2022. Dalam penampilannya tersebut, suaranya membuat semua penonton terkagum mendengarnya. Bukan hanya itu, Jungkook juga memamerkan gerakan tarian yang bersemangat diiringi dengan penari - penari lainnya.

Penampilan tersebut mendapat banyak pujian dari berbagai kalangan di dunia hingga akhirnya menjadi trending di media sosial dengan hastag 'Jungkook' dan 'Jungkook in Qatar'. Salah satunya yaitu Jungkook menjadi tren di semua platform yang tersedia di negara Tiongkok. Tak hanya itu, ia juga menjadi trending di 12 platform yang berbeda di Tiongkok dan menciptakan sejarah yang luar biasa.

Lagu 'Dreamers' ini mencetak debut tertinggi untuk solois Korea di chart Spotify global. Selain itu, lagu tersebut juga memecahkan rekor streaming hari pertama terbesar di Spotify global untuk lagu solo oleh artis solo K-Pop.



Oleh :
Bunga Darmayanti Simanjuntak
193516516449
UTS Cyber Journalism (R.01)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Konvergensi JawaPos Group (Kelompok Cyber Journalism R.01)

Konvergensi Media Pada Kompas Gramedia

Bukan Tempat Pembuangan Sampah Sementara Biasa, Budi Daya Maggot, Pembuatan Eco Enzyme, dan Kompos Juga Ada Disini!